|

Jelang Copa America Milik Brasil atau Argentina

 
Buenos Aires - Sebanyak 12 negara akan berpartisipasi di Copa America tahun 2011. Di antara kontestan tersebut calon juaranya diyakini mengerucut menjadi dua yakni hanya Argentina dan Brasil saja.

Demikian keyakinan Thaigo Silva jelang bergulirnya kompetisi yang akan dimulai pada 1 Juli mendatang itu. Dengan sejarah panjang dan kemampuan individu yang dimiliki pemain-pemainnya, Tango dan Samba adalah dua kandidat terbesar juara.

"Antara Brasil dan Argentina, itu kesempatannya akan 50:50. Argentina jadi favorit karena mereka tuan rumah tapi kami juga menjadi tim untuk dikalahkan karena memenangi dua edisi sebelumnya," sahut Thiago Silva.

Bek AC Milan itu tidak lantas memandang remeh kontestan lain. Salah satu yang paling berpotensi membuat kejutan tentunya Uruguay, yang tampil gemilang di Piala Dunia 2010 lalu.

"Mereka punya banyak pemain berkualitas - terutama jika Anda melihat apa yang mereka tunjukkan di Afrika Selatan. Berada di pool kami, saya pikir Paraguay akan menjadi lawan terberat kami - tapi tetap harus menghormati tim lainnya," tuntas dia di Yahoosports.
sumber:detiksport

Posted by Dwi Nurhayati on 14.55. Dwi Nurhayati , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response